12/04/2023

2 Lowongan Kerja Pegawai Guru Seni Musik dan BK Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Rembang

2 Lowongan Kerja Pegawai Guru Seni Musik dan BK Madrasah Aliyah Negeri 2 Rembang

Lowongan Rembang | MAN 2 Rembang adalah madrasah yang terletak di Kecamatan Lasem, Kabupaten Rembang. MA ini merupakan salah satu MA favorit di Rembang dengan jumlah peserta didik yang mencapai ribuan.

Ditemui di kantornya, Kamis (22/7/2021), Kepala MAN 2 Rembang, Kasnawi berbagi cerita tentang sejarah perkembangan MAN 2 Rembang.

MAN 2 Rembang ini cukup besar dan melegenda. Pendirian madrasah ini diprakarsai oleh tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat. Tepatnya pada 2 Agustus 1962, berdirilah PGA Islam Lasem. Karena belum memiliki gedung sendiri, pembelajaran masih meminjam gedung SDN Soditan. Hingga pada 15 Agustus 1966 mulai menempati gedung sendiri meskipun sangat sederhana.

Pada awal tahun 1968, Kepala Inspeksi Pendidikan Agama Departemen Agama Kabupaten Rembang berdasarkan saran dari Dirjen Pendidikan Agama Depag RI, Mulyadi, melakukan penegerian PGA Lasem. Tanggal 14 Mei 1968, terbitlah SK Menteri Agama nomor 101 tahun 1968. SK ini mengubah nama PGA Islam Lasem menjadi PGA 4 Tahun Lasem. Seiring dengan perkembangannya, akhirnya PGA 4 Tahun Lasem mendapatkan bantuan tanah seluas 1,25 hektar dari Kepala Daerah Tingkat II Rembang, Hadi Sanyoto. Tanah ini berlokasi di Jalan Sunan Bonang ( dahulu Jalan Tuban ) yang ditempati hingga sekarang ini.

Pada 30 September 1970, berdasarkan SK Menteri Agama Nomor 242 Tahun 1970, PGA 4 Tahun Lasem berubah nama menjadi PGA 6 Tahun Lasem. Lalu, terdapat kebijakan pemerintah yang menutup lembaga pendidikan guru setingkat SLTA ( SPG dan PGA ). Sehingga, pada tahun 1991 PGA 6 Tahun Lasem berubah menjadi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Lasem sampai tahun 2017. Hingga terbit Keputusan Menteri Agama nomor 810 tahun 2017, madrasah ini berubah lagi menjadi MAN 2 Rembang hingga sekarang. 

Terkenal di zamannya hingga sekarang, madrasah ini telah melahirkan alumni yang sukses. Sebut saja Rektor IUN Sunan Ampel Surabaya (UINSA), Prof. H. Masdar Hilmy dan Abdul Qoyum, salah satu pejabat di UINSA, serta sejumlah pejabat lainnya di lembaga pemeritah dan swasta.

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Rembang

Lokasi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Rembang di google map



Jika ada pertanyaan hubungi kami : 

Related Posts